Suku Bunga Simpanan dan Kredit (Agustus 2018)
POETRAMERDEKA.COM - Transmisi peningkatan suku bunga kebijakan Bank
Indonesia terlihat pada kenaikan suku bunga simpanan, sementara dampaknya
terhadap suku bunga kredit masih belum terlihat.
![]() |
Perkembangan 7-Day Reverse Repo Rate, Suku Bunga Simpanan Berjangka dan Kredit (yoy). Sumber: BI |
Transmisi kebijakan bank Indonesia terhadap suku bunga
simpanan tercermin dari kenaikan suku bunga simpanan berjangka untuk sebagian
besar tenor suku bunga simpanan dengan tenor 1,3 dan 6 bulan pada Agustus 2018
masing-masing tercatat sebesar 6,20%, 6,12% dan 6,37%, meningkat dibandingkan
bulan sebelumnya sebesar 6,01% 5,99% dan 6,29%.
Namun demikian, suku bunga simpanan berjangka dengan
tenor 12 dan 24 bulan tercatat masih mengalami penurunan dari 6,29% dan 6,77%
menjadi 6,24% dan 6,76% pada bulan laporan.
Sementara itu, rata-rata tertimbang suku bunga kredit
perbankan sebesar 10,94% atau turun 10 basis poin dari bulan sebelumnya.(BI)
Suku Bunga Simpanan dan Kredit (Agustus 2018)
Baca: